Babinsa Koramil 0833/04 Kawal Pembagian Sertifikat PTSL Tahap III 2023

0
87
daerah-babinsa-koramil-0833-04-kawal-pembagian-sertifikat-ptsl-tahap-iii-2023
BPN Kota Malang melaksanakan Pembagian sertifikat PTSL Tahap III kepada ratusan masyarakat, di Aula Kelurahan Bandungrejosari, Sukun, Kota Malang, Kamis (4/1/2024). (Foto: Irfan/Newstimes.id)

NEWS TIMES, Malang Raya – Babinsa Koramil 0833/04 Sukun Kelurahan Bandungrejosari, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada BPN Kota Malang tentang pendistribusian sertifikat PTSL tahap 3 tahun 2023.

Pembagian sertifikat PTSL oleh BPN Kota Malang kepada masyarakat, bertempat di Aula Kelurahan Bandungrejosari Kecamatan Sukun Kota Malang, pada Kamis (4/1/2024)

Babinsa Koramil 08833/04, Serka Alfred mengatakan, sebanyak 462 penerima sertifikat PTSL, dimulai dari pendaftaran Tanah sistematis lengkap dengan program pemerintah.

“Program ini untuk memudahkan masyarakat agar mendapatkan sertifikat. Tujuannya untuk menghindari perselisihan tana, ” ujar Alfred.

Ia menambahkan, sebelumya sudah dilaksanakan sosialisasi kepada Masyarakat terlebih dahulu untuk teknis pelaksanaan program PTSL oleh pihak dari Badan Pertahan Negara (BPN) Kota Malang.

Sementara itu, Kepala Kelurahan Bandungrejosari, Maroe Beni menambahkan, hari ini adalah proses pendistribusian sertifikasi PTSL dengan tahapan yang ke tiga tahun 2023.

“Semoga Sertifikat yang sudah bisa dimiliki ini bisa bermanfaat dan bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat Khususnya Kelurahan Bandungrejosari Kecamatan Sukun,” ucap Maroe. (Ir/Fb/Newstimes.id)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here