MalangRaya- Babinsa beserta Babinkamtibmas Sukun Kelurahan Cipto Mulyo, melaksanakan kegiatan pendampingan baksos donor darah yang berkerja sama dengan management hotel Ascent Premiere dengan PMI Kota Malang.
Kegiatan tersebut di laksanakan di ruang Nusantara Ballroom hotel Ascent premiere yang di hadiri 70 orang peserta, Jl. Kolonel Sugiono No.06. RT 01 RW 03 Kelurahan Cipto Mulyo Kecamatan Sukun Kota Malang, pada Selasa (16/1/204).
Babinsa Koramil 0833 mengatakan, kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk komunikasi sosial dengan seluruh elemen masyarakat dan instansi pemerintahan, jelas “Serda Wakidun Babinsa Koramil 0833/Kelurahan Ciptomulyo”.
“Kegiatan ini di lakukan oleh petugas PMI, Yonkes 2/2 Kostrad, Kodim 0833 Kota Malang , Polsek Sukun, tim Kesehatan PMI” ucapnya.
Serda Wakidun menambahkan, Donor darah tersebut sebagai wujud dukungan Banbinsa untuk mensukseskan program pemerintah dalam peningkatan kesehatan masyarakat.
Harapan agar masyarakat ikut andil dalam kegiatan kemanusiaan seperti kegiatan donor darah. sangat berarti darah yang di perlukan bagi masyarakat untuk menyumbangkan darahnya.
“Demi kemanusiaan sangat berguna bagi orang lain yang membutuhkan transfusi darah khususnya di Kelurahan Ciptomulyo Kecamatan Sukun Kota Malang,tutupnya. (fan)