Seorang Lansia Diduga Terpeleset Dan Hanyut Ke Sungai Ketika Mencari Rumput

0
64

MalangRaya, Newstimes – Seorang kakek warga Dusun Bulung, Desa Bayem Kecamatan Kasembon berusia (73) bernama Paiman di laporkan hilang ketika mencari rumput, di sekitar Talang Gantung, Jembatan Gudang Garam Kecamatan Kasembon Kabupaten Malang, akhirnya di temukan dalam keadaan meninggal dunia.

Korban di temukan dalam keadaan meninggal dunia, pada koordinat 7°47’41″S 112°18’11″E kurang lebih 4 km dari lokasi kejadian, korban di temukan pada Sabtu (13/1) pukul 15.00 WIB. terang “Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Malang Sadono Irawan”

“Pukul 15.30 WIB korban berhasil diketemukan dengan kondisi meninggal dunia pada koordinat 7°47’41″S 112°18’11″E kurang lebih 4 km dari lokasi kejadian,” saat di wawancarai, Senin (15/1/2024).

Selanjutnya korban dievakuasi menuju ke Rumah Duka untuk dilakukan visum. Berdasarkan informasi korban hilang diduga terpeleset dan hanyut di sungai.

Peristiwa tersebut berawal saat korban berangkat mencari rumput sekitar pukul 06.00 WIB.

Namun, hingga menjelang siang hari, korban tak kunjung pulang dari mencari rumput tersebut. Mengetahui hal tersebut, keluarga korban bersama warga pun langsung melakukan pencarian.

Saat dilakukan pencarian, ditemukan tas dan sabit korban berada di bibir sungai. Dari temuan itu, keluarga dan warga yang melakukan pencarian menduga korban hilang karena terpeleset dan jatuh ke sungai.

Kemudian, sekitar pukul 09.00 WIB, warga melapor ke Pemdes Bayem dan Polsek Kasembon.

Mendapat laporan itu, polisi bersama tim gabungan dibantu warga langsung melakukan pencarian dengan menyisir area sungai.(fan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here